Tol Cinere-Serpong Resmi Beroperasi

GEMPITA.CO-Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan dua tol sekaligus. Kedua tol itu yakni Tol Serpong-Cinere di ruas Serpong-Pamulang, serta tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran.

“Alhamdulillah pada pagi hari ini jalan Tol Serpong-Cinere ruas Serpong-Pamulang yang mencapai panjang 10,1 km dan jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran sepanjang 14,19 km telah selesai dan dapat digunakan,” tuturnya saat memberikan sambutan yang disiarkan dari akun Youtube Sekretariat Presiden, Kamis (1/4/2021).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Jokowi menjelaskan, kedua tol tersebut merupakan bagian dari jaringan Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 yang melengkapi struktur jaringan tol di kawasan metropolitan Jabodetabek.

“Dan akan melengkapi ruas tol JORR 2 di sisi barat dan pengoperasian jalan tol ini sangat dinantikan masyarakat. Terutama masyarakat Tangerang dan Tangerang selatan,” ucapnya.

Tol tersebut bisa menjadi alternatif akses khususnya bagi masyarakat Jawa Barat dan Jakarta bagian selatan untuk menuju Bandara Soekarno-Hatta.

“Jalan tol ini akan melancarkan mobilitas masyarakat, memecahkan lalu lintas, kemacetan lalu lintas yang selama ini menumpuk di kota Jakarta, dan melancarkan mobilitas komuter baik Jakarta maupun kota-kota lain di sekitar Jakarta,” tambahnya

Selain itu dia yakin dengan adanya kedua tol tersebut distribusi barang ke berbagai wilayah di Jabodetabek bisa lebih lancar karena tidak harus melalui tol di dalam kota. Sehingga menghemat waktu tempuh dan bisa menurunkan biaya logistik.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali