Umat Muslim di Daerah Ini Telah Melaksanakan Salat Idul Fitri 1443 H

Gempita.co – Salat Idul Fitri 1443 H/2022 M Telah dilaksanakan warga muslim di Negeri Wakal, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng), Sabtu (30/4) pagi.

Salat untuk merayakan hari kemenangan 1 Syawal 1443 Hijriah setelah sebulan penuh berpuasa ramadan itu dipusatkan di Masjid Raya Nurul Awal negeri setempat.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Pelaksanaan salat Idul Fitri di negeri yang terletak di sebelah utara Pulau Ambon itu, dua hari lebih cepat dari mayoritas umat muslim Indonesia. Diperkirakan, pemerintah akan menetapkan 1 Syawal 1443 H jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022.

“Kita berpuasa 1 Ramadan pada 31 Maret 2022 lalu. Itu berarti kita sudah 30 hari penuh melaksanakan puasa. Hari ini kita rayakan hari kemenangan 1 Syawal 2022 hijriah,” kata Raja Wakal Ahaja Suneth kepada RRI Ambon.

Dia mengaku, kendati Wakal sudah melaksanakan salat Ied, tapi masih ada sebagian warga lainnya yang belum. Mereka mulai berpuasa Ramadan seperti ditetapkan pemerintah pusat.

“Kemungkinan besar mereka nanti salat Ied di masjid negeri-negeri tetangga,” paparnya

Dikutip dari rri.co.id, salat Ied di negeri Wakal dimulai pukul 08:00 WIT dan dipimpin imam Masjid Wakal, Kasim Tahapary, dengan makmum khatib Ahmad Samal dan Hj Taher Lewaru.

Meski ruangan masjid tidak mampu menampung seluruh jamaah tapi salat berjalan aman dan lancar. Terlihat juga belasan personel TNI/Polri turun untuk menjaga serta mengamankan jalannya salat Ied.

Mereka yang tidak berkesempatan mendapatkan tempat di dalam masjid, melaksanakan salat beralaskan tikar di ruas jalan raya maupun di halaman masjid.

Salat Ied di Masjid Raya Nurul Awal Wakal tak hanya diikuti oleh jamaah laki-laki tapi juga kaum hawa.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali