Update Corona : 115.056 Positif, 72.050 Sembuh, 5.388 Meninggal

Jakarta, Gempita.co- Laju pertumbuhan kasus positif virus corona di Indonesia masih belum menunjukkan penurunan signifikan.

Bahkan, hari ini kasus positif sudah menembus angka lebih dari 115 ribu.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Per Selasa (4/8), pemerintah mengumumkan tambahan kasus positif COVID-19 sebanyak 1.922 Sehingga, jika diakumulasi, totalnya kini menjadi 115.056, sementara hari sebelumnya 113.134 orang.

Update corona juga dibarengi dengan pasien positif corona yang meninggal dunia sebanyak 86 jiwa. Kini, totalnya menjadi 5.388, dari sebelumnya 5.302 jiwa.

Kabar baik datang dari semakin banyaknya pasien yang sembuh dari corona. Hari ini diumumkan tambahan 1.813 pasien yang sembuh dari COVID-19. Sehingga, total sembuh kini berjumlah 72.050, dari sebelumnya 70.237 orang.

Juru bicara Satgas COVID-19, Prof Wiku Adisasmito, meminta masyarakat lebih berhati-hati dalam menerima informasi soal hadirnya obat yang diklaim bisa menyembuhkan virus corona.

“Setiap obat harus melewati uji klinis dan izin peredaran yang benar. Jika sudah diuji dan terbukti menyembuhkan akan jadi kabar luar biasa baik untuk kita semua. Tapi ingat, harus diuji dan mendapat izin baru bisa diedarkan. Tidak bias sembarangan karena ini adalah urusan nyawa manusia,” ungkap Wiku.

Terkait ramainya obat herbal anticorona buatan Hadi Pranoto yang sedang jadi polemik, Wiku memastikan saat ini obat tersebut belum terdaftar di pemerintah. Baik sebagai obat herbal, obat herbal terstandar, fitofarmaka, atau hanya sebuah jamu.

“Obat itu sampai sekarang yang jelas bukan fitofarmaka, karena tidak terdaftar di pemerintah. Juga bukan obat herbal terstandar karena tak ada di dalam daftarnya,” tandasnya.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali