Usai Persija Tekuk Barito Putra, Thomas Doll : Saya Terkesan dengan warga Kalsel

Gempita.co-Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll terkesan dengan keramahan warga Kalimantan Selatan (Kalsel), termasuk Banjarbaru, setelah timnya menghadapi Barito Putera di BRI Liga 1 2022/2023.

Persija baru saja mengalahkan tuan rumah Barito Putera 1-0 pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2022/2023, di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Minggu (11/9) malam WIB.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Gol semata wayang sekaligus kemenangan tim berjuluk Macan Kemayoran itu dicetak oleh Michael Krmencik pada menit ke-69.

Raihan poin penuh atas Barito Putera memperpanjang rekor kemenangan Persija. Sebelumnya, tim ibu kota berhasil mengalahkan RANS Nusantara FC 3-0, Persita Tangerang 1-0, Arema FC 1-0, dan Bhayangkara FC 2-1.

“Saya berharap bisa bertemu lagi dengan Barito Putera pada tahun depan di sini (Banjarbaru),” ujar Thomas Doll, saat sesi jumpa pers usai laga.

“Sebab, saya senang dengan timnya, atmosfernya sangat bagus, dan orang-orang di sini sangat ramah,” katanya menambahkan.

Pelatih asal Jerman ini juga bahagia karena gawang timnya yang dijaga Andritany Ardhiyasa tak bisa dibobol penggawa Barito Putera.

“Saya senang tim saya bisa cleansheet lagi, tidak kebobolan,” imbuh Thomas Doll.

Sejauh ini di BRI Liga 1 2022/2023, Persija berhasil mencatatkan cleansheet dalam empat pertandingan. Selain pada laga kontra Barito Putera, gawang Macan Kemayoran juga tak kebobolan saat bersua RANS Nusantara FC, Persita, dan Arema FC.

Selebrasi Michael Krmencik di laga Barito Putera vs Persija Jakarta, BRI Liga 1 2022/23 (c) AP Photo

Pelatih asal Jerman ini juga bahagia karena gawang timnya yang dijaga Andritany Ardhiyasa tak bisa dibobol penggawa Barito Putera.

“Saya senang tim saya bisa cleansheet lagi, tidak kebobolan,” imbuh Thomas Doll.

Sejauh ini di BRI Liga 1 2022/2023, Persija berhasil mencatatkan cleansheet dalam empat pertandingan. Selain pada laga kontra Barito Putera, gawang Macan Kemayoran juga tak kebobolan saat bersua RANS Nusantara FC, Persita, dan Arema FC.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali