Wali Kota Tegal: Pejabat Harus Kreatif, Inovatif dan Penuh Gagasan

Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono melantik dan mengambil sumpah enam pejabat tinggi pratama baru di lingkungan Pemkot Tegal di Gedung Adipura Komplek Balaikota Tegal, Rabu (8/7/2020)/foto: dok. Pemkot Tegal

Tegal, Gempita.co – Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono melantik dan mengambil sumpah enam pejabat tinggi pratama baru di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal di Gedung Adipura Komplek Balaikota Tegal, Rabu (8/7/2020).

Dalam sambutannya Dedy mengatakan, pejabat yang terpilih sudah melalui mekanisme seleksi secara terbuka dan kompetitif untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemkot Tegal tahun 2020.

Bacaan Lainnya

“Selamat bagi para pejabat yang baru dilantik, saya berharap saudara mampu melihat tantangan pembangunan di berbagai sektor. Pemerintah Kota Tegal memerlukan pejabat yang peka dan responsif terhadap dinamika yang terjadi,” ujarnya.

Wali Kota juga mendorong semua pejabat di lingkungan Pemkot Tegal untuk terus berbenah, berinovasi, melahirkan terobosan yang berdampak pada perbaikan kualitas pelayanan masyarakat.

“Ini juga sesuai dengan komitmen yang saudara sampaikan melalui gagasan tertulis pada saat mengikuti seleksi,” kata Dedy.

“Saya berharap saudara bisa mengimplementasikannya sebagai bukti nyata dalam peningkatan kinerja Pemerintah Kota Tegal, khususnya dalam meningkatkan pelayanan masyarakat,” tambahnya.

“Saya juga menginginkan pejabat Pemerintah Kota Tegal harus kreatif, inovatif dan mempunyai gagasan. Pelayanan Kota Tegal harus plus, plus, plus dan harus bisa menjadi contoh. Bila perlu sampai ke tingkat nasional,” ucap Dedy.

Enam pejabat yang dilantik adalah, Budi Hartono (Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Staf Ahli Wali Kota Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan), Nany Lestari (Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Staf Ahli Wali Kota Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan).

M Ismail Fahmi (Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama  Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal), Ilham Prasetyo (Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kota Tegal).

Hartoto (Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Tegal) dan Budi Saptaji (Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Tegal).

Pos terkait