Wasit Cantik di Laga Uji Coba RANS Cilegon FC Lawan Fenerbahce, Tegas dan Adil

Gempita.co-Wasit perempuan yang memimpin laga uji coba RANS Cilegon FC melawan klub asa Turki, Fenerbahce membuat penonton gagal fokus. Wasit tersebut diketahui bernama Gamze Durmus.

Pertandingan RANS Cilegon FC berlangsung pada Selasa (24/8/2021) malam pukul 21.00 WIB dengan itu dipimpin Gamze Durmus. Dia adalah perempuan asal Turki.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Pengalamannya memimpin laga tidak bisa dipandang sebelah mata. Pasalnya, dia ternyata biasa menjadi pengadil di Liga Super Turki untuk kelompok umur.

Mungkin hal itu terdengar asing di Indonesia. Namun, Federasi Sepak Bola Turki (TFF) telah mendorong para wasit wanita untuk unjuk kemampuan ke level yang lebih tinggi lagi. Gamze bukanlah satu-satunya wasit wanita yang berbakat di sana.

Menariknya, selain mengawasi jalannya Liga Turki untuk kelompok umur, perempuan cantik itu juga beberapa kali dipercaya menjadi wasit di pertandingan sepakbola wanita Internasional. Dia dan wasit wanita lainnya saling membantu dalam mengawasi jalannya laga.

Kemampuannya pun terlihat pada laga RANS Cilegon FC tadi malam. Sang wasit berulang kali menunjukkan ketegasannya. Misalnya saja, Gamze tak ragu mengeluarkan kartu kuning pada pemain jebolan Timnas Indonesia U-19 Rendy Juliansyah.

Sang pemain terlihat melakukan tekel yang berlebihan saat berhadapan dengan lawan. Di momen lain, Gamze bahkan tak ragu memberikan penalti kepada Fenerbahce U-19 ketika pemain belakang RANS melakukan handball di kotak terlarang.

Kehadiran wasit wanita merupakan fenomena baru bagi publik Tanah Air. Meski begitu, sorotan publik pada laga tadi malam diharapkan menjadi pelecut bagi PSSI selaku federasi sepak bola Indonesia untuk mengorbitkan wasit wanita mereka ke level yang lebih tinggi.

Sementara itu, laga berjalon cukup sengit. RANS Cilegon berulang kali merepotkan pertahanan Fenerbache, hinga skor berakhir 3-3.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali