Wow..Messi Ditunjuk Duta Pariwisata Arab Saudi

Gempita.co- Bintang sepak bola asal Argentina, Lionel Messi, baru-baru ini ditunjuk menjadi duta pariwisata Arab Saudi. Hal itu diumumkan Menteri Pariwisata Arab Saudi, Ahmed Al Khateeb di akun resmi media sosial Twitter-nya.

Seperti dilansir The Athletic, selama 2022, Messi dikabarkan kerap bolak-balik ke Arab Saudi, yang tujuannya demi mempromosikan pariwisata Arab Saudi. Messi sebenarnya telah didapuk sebagai duta pariwisata Arab Saudi sejak pertengahan 2022.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Menteri Pariwisata Arab Saudi, Ahmed Al Khateeb, menyambut penyerang Paris Saint-Germain itu yang datang kembali ke Arab Saudi bersama kerabatnya pada Maret 2023.

“Saya dengan senang hati menyambut Duta Pariwisata kami, Lionel Messi bersama keluarga dan rekan-rekannya pada Maret tahun ini dalam kunjungan mereka yang kedua, untuk menikmati destinasi wisata terindah kami sekaligus memperoleh pengalaman yang unik,” bunyi pernyataan Menteri Pariwisata Arab Saudi, Ahmed Al Khateeb di akun Twitter-nya.

Keputusan Arab Saudi mendapuk Messi sebagai duta pariwisata menimbulkan pertanyaan, mengapa bukan memilih Cristiano Ronaldo untuk melakukan tugas itu? Terlebih, saat ini Ronaldo bermain di klub sepak bola Arab Saudi, Al Nassr.

Usut punya usut, seperti dilansir Middle East Eye, Ronaldo dikabarkan menolak tawaran menjadi duta pariwisata Arab Saudi pada 2022. Konon, tawaran dari Arab Saudi kepada Ronaldo untuk mau menjadi duta pariwisata mencapai US$ 6 juta per tahun.

Berdasarkan laporan Telegraph, Arab Saudi juga menawarkan kesepakatan menjadi duta pariwisata ini kepada Lionel Messi, yang akhirnya disetujui kedua belah pihak. Namun, tidak diketahui berapa angka yang ditawarkan Arab Saudi kepada Messi untuk menerima tugas itu.

Kedatangan Lionel Messi bersama keluarganya ke Arab Saudi masih dijadwalkan dan belum diketahui kapan tepatnya. Tanggal yang berpotensi diambil Messi untuk ke Arab Saudi adalah usai jeda internasional jelang akhir bulan Maret 2023.

I am happy to welcome our Tourism Ambassador and star Lionel Messi and his family and friends this month on his second visit to Saudi to enjoy our most beautiful tourism destinations, connect with our people and enjoy unique experiences! @VisitSaudi pic.twitter.com/GCpX6JLAVu

— Ahmed Al Khateeb أحمد الخطيب (@AhmedAlKhateeb) March 8, 2023

Belakangan, Arab Saudi terus menggenjot potensi wisata mereka, termasuk pembuatan destinasi baru yang fantastis, demi mendongkrak pendapatan negara dari sektor pariwisata. Arab Saudi ingin meninggalkan ketergantungan pendapatan negara mereka terhadap minyak.

 

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali