Mobil yang Ditumpangi Istri Boy Rafly Amar Ditabrak Bus TransJakarta

Mobil Pajero yang ditumpangi istri Irjen Boy Rafly Amar ditabrak bus TransJakarta di bilangan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (10/3/2020). Dalam insiden tersebut tidak ada korban jiwa. (Foto: swamedium)

Jakarta, Gempita.co – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Sultan Iskandar Muda arah Selatan tepatnya di Persimpangan Silkar, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (10/3/2020) siang tadi.

Mobil Mitsubishi Pajero dengan nomor polisi B 88 BRA ditabrak oleh bus Transjakarta hingga mengalami rusak cukup parah. Video kecelakaan tersebut sempat beredar di akun Instagram @Jakarta.terkini.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Diduga tersangka pengemudi TransJakarta berinisial JW,” kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar kepada wartawan, Selasa (10/3/2020).

Kecelakaan tersebut terjadi pada pukul 10.30 WIB. Ketika itu, bus TransJakarta yang dikemudikan oleh JW melintas dari arah Utara menuju Selatan di tempat kejadian.

“Ketika mobil berada di lokasi kejadian, diduga kurang hati-hati akhirnya menabrak body mobil Mitsubishi Pajero yang sedang berbelok dari Selatan menuju Timur,” katanya.

Menurut keterangan Fahri, dalam kecelakaan tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya mobil Pajero saja yang ringsek.

Sementara itu, Kasudinhub Jakarta Selatan, Budi Setiawan mengungkapkan, penumpang mobil Mitshubisi Pajero adalah istri dari pejabat Polri, Irjen Boy Rafli Amar.

Budi menyebut, saat ini istri dari Boy Rafli tersebut sedang mendapatkan perawatan di sebuah rumah sakit. Namun tidak disebutkan rumah sakit apa. .

“Iya benar (istri dari Boy Rafli Amar). Sekarang lagi ditangani di rumah sakit oleh pihak TJ,” demikian katanya.

 

 

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali