Brebes, Gempita.co-Organisasi Kepemudaan Gerakan Pemuda Brebes Berjaya (Garda Braja) kembali melakukan kegiatan untuk meminimalisir penyebaran virus corona (covid-19) di Desa Pesantunan Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes.
Kegiatan kali ini, Minggu (29/3/2020), Garda Braja Bahu membahu bergerak bersama tokoh masyarakat dan beberapa tokoh pemuda setempat serta LSM Generasi Muda Peduli Tanah Air (Gempita). Tak ketinggalan 2 anggota Kodim 0713/Brebes Koptu Agus Riyanto dan Kopda Kuat Sokhibi, keduanya adalah warga Desa Pesantunan.
Kegiatan tersebut dipelopori oleh beberapa tokoh pemuda dan dibantu aparat setempat. Di antaranya Bani sebagai Tokoh Pemuda, Olam dari LSM Gempita, Cipto Raharjo dan Rustopo Garda Braja serta Kepala Desa Pesantunan M. Tholibin yang mengapresiasi kegiatan tersebut.
Penyemprotan desinfektan menggunakan mobil SAR yang difasilitasi oleh Wartadi selaku Ketua SAR Brebes dan semua sarana prasana didanai oleh para dermawan setempat. Penyemprotan diawali dari pintu-pintu masuk jalan desa hingga fasilitas umum, tempat ibadah sampai ke pemukiman warga.
Terlihat, Iswandi yang disapa akrab Karpo turut serta dalam kegiatan tersebut dengan menggunakan seragam hijau Dinas Lingkungan Hidup dan Pengelolaan Sampah (DLHPS). Di sela -sela kegiatan dia berharap kegiatan tersebut bisa mencegah penyebaran virus covid-19
“Adanya kegiatan ini, kami selaku pemuda sangat berharap semoga saja bisa bermanfaat dan setidaknya bisa mengurangi penyebaran covid-19 di desa kami,” ujar Iswandi, yang akrab disapa Karpo di sela -sela kegiatan penyemprotan disinfektan.
Pria yang bekerja di Dinas Lingkungan Hidup dan Pengelolaan Sampah (DLHPS) Brebes ini mengaku senang dapat terlibat langsung dalam kegitan kepedulian dan berharap bersama-sama mencegah penyebaran virus covid-19 di wilayahnya.
Gerakan Kepedulian
Hal senada dikatakan Cipto Raharjo selaku Pengurus Garda Braja. Pihaknya berharap adanya kegiatan ini bisa mengimplementasikan apa yang digadang-gadang sebagai organisasi sosial kemasyarakatan di Kabupaten Brebes yang berbasis di Desa Pesantunan. “Sebagai bentuk kepedulian kami dengan kegiatan-kegiatan yang dicanangkan pemerintah salah satunya upaya untuk membuat masyarakat sadar akan kebersihan dan kesehatan ” kata Cipto.
Salah seorang tokoh masyaraat Desa Pesantunan H. Sumarto juga mengapresiasi kegiatan yang dilakukan gabungan beberapa elemen ini. “Apresiasi saya atas kegiatan ini yang digagas para pemuda sangat luar biasa, salut dan peduli atas jiwa keselamatan warga Pesantunan dalam penanggulangan penyebaran covid 19,” tutur Sumarto.
Menurutnya, penyemprotan disinfektan ini sebagai langkah pencegahan dan upaya bersama melawan corona. “Lebih baik mencegah daripada mengobati karena mengobati memakan biaya yang lebih besar serta kita memproteksi warga dari rasa takut atas mewabahnya covid-19,” ucap Sumarto.