Gempita.co – Penyebaran virus corona secara global, masih terus bertambah dari hari ke harinya.
Mengutip data dari laman Worldometers, hingga Rabu (2/6/2021) pagi, total kasus Covid-19 di dunia terkonfirmasi sebanyak 171.895.933 (171 juta) kasus.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 154.386.979 (154 juta) pasien telah sembuh, dan 3.575.100 orang meninggal dunia.
Kasus aktif hingga saat ini tercatat sebanyak 13.933.854 dengan rincian 13.843.183pasien dengan kondisi ringan dan 90.671 dalam kondisi serius.
Berikut 5 negara dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak:
1. Amerika Serikat: 34.133.740 kasus, 610.377 orang meninggal, total sembuh 27.937.546
2. India: 28.306.883 kasus, 335.114 orang meninggal, total sembuh 26.170.992
3. Brasil: 16.624.480 kasus, 465.199 orang meninggal, total sembuh 15.068.146
4. Perancis: 5.677.172 kasus, 109.662 orang meninggal, total sembuh 5.353.767
5. Turki: 5.256.516 kasus, 47.656 orang meninggal, total sembuh 5.124.081
Indonesia
Sementara itu, kasus virus corona di Indonesia tercatat juga mengalami peningkatan, baik dari jumlah kasus, sembuh, maupun yang meninggal dunia.
Hingga Selasa (1/6/2021) pukul 12.00 WIB, kasus positif Covid-19 bertambah sebanyak 4.824. Sehingga jumlahnya saat ini menjadi 1.826.527 orang.
Sedangkan untuk kasus sembuh, juga ada penambahan sebanyak 5.360 orang.
Penambahan itu sekaligus menjadikan total pasien yang telah sembuh menjadi 1.674.479 orang.
Namun, pasien yang meninggal dunia karena infeksi Covid-19 ini juga ikut bertambah sebanyak 145 orang. Jumlah pasien yang meninggal dunia saat ini jumlahnya menjadi 50.723 orang.