Jubir Satgas Covid-19: Awas! Ketiga Covid Potensial dari Dalam Negeri

Kasus Covid-19
Ilustrasi

Jakarta, Gempita.co – Ancaman gelombang ketiga Covid-19 diingatkan
Koordinator Tim Pakar sekaligus Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito, justru potensial datang dari dalam negeri.

Menurut Wiku, semenjak gelombang kedua, kurva pergerakan kasus Covid-19 Indonesia dan dunia justru berbanding terbalik. Ketika kasus global sedang rendah, kasus di Indonesia justru naik. Pun dengan sebaliknya.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Dari perbandingan pola lonjakan kasus antara dunia dan Indonesia, dapat diambil pelajaran bahwa adanya lonjakan kasus Indonesia pada Juli kemarin nyatanya tidak berkontribusi signifikan pada kasus dunia. Mengingat pada waktu yang sama, dunia tengah mengalami penurunan. Pun sebaliknya, lonjakan kasus beberapa negara tidak memberikan pengaruh yang signifikan bagi Indonesia,” kata Wiku dalam konferensi pers virtual, dikutip Kamis (23/9).

Untuk itu, Wiku meminta masyarakat tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Kata Wiku, upaya penjagaan ketat pada batas negara tidak akan banyak membantu penekanan jumlah kasus apabila penularan dalam skala lokal terus terjadi.

“Lonjakan kasus di Indonesia pada Juli lalu tidak disebabkan oleh naiknya kasus global, ataupun datang dari negara lain, melainkan dari dalam Indonesia sendiri. Penyebabnya adalah meningkatnya mobilitas dan aktivitas sosial masyarakat yang terjadi bersamaan dengan periode mudik serta sikap abai pada protokol kesehatan,” imbuhnya, seperti dikutip Bisnis.com.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali