Airlangga Hartarto Diusung MKGR Jadi Capres 2024

Airlangga Hartarto Ketum Partai Golkar
Airlangga Hartarto (Foto:Ant)

Jakarta, Gempita.co – Airlangga Hartarto diusung DPP Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR)
sebagai capres pada Pilpres 2024.

“Bagi kader MKGR kader utama adalah Airlangga Hartarto,” ujar Ketua DPP MKGR Adies Kadir yang resmi dilantik dan dikukuhkan pada Jumat 19 Maret 2021.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Kadir berjanji akan mengerahkan seluruh sumber daya organisasi untuk menyosialisasikan sosok Airlangga sampai pelosok desa. “Intinya harus ada skenario tunggal untuk kemenangan partai Golkar,” ujar Kadir.

Hal senada juga disampaikan Ketua Majelis Tinggi Ormas MKGR Roem Kono.

“Ketua umum MKGR dan pengurus, untuk konsisten dan solid, untuk menyosialisasikan dan memenangkan calon presiden Airlangga Hartarto,” kata Roem.

Pada kesempatan ini, Airlanga melantik dan mengukuhkan kepengurusan DPP Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) masa bakti 2020-2025. “Dengan MKGR yang kuat, kontribusinya nyata untuk Partai Golkar,” ujarnya.

Sumber: berbagai sumber

 

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali