Bank Indonesia: Juli 2023 Uang Beredar Mencapai Rp8.350,5 Triliun

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan antisipasi corona dengan melakukan karantina uang kertas dan logam selama 14 hari dan kemudian disemprotkan disinfektan, sebelum diedarkan. (Foto: Alinea.id)

Gempita.co – Uang beredar dalam arti luas (M2) pada Juli 2023 meningkat hingga mencapai Rp8.350,5 triliun.

Bank Indonesia (BI) melaporkan, uang beredar tersebut tumbuh 6,4 persen secara year on year (yoy), lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan pada bulan sebelumnya sebesar 6,1 persen (yoy).

Bacaan Lainnya

“Perkembangan ini terutama didorong oleh pertumbuhan uang kuasi sebesar 9,4 persen (yoy),” kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono, dalam keterangannya di Jakarta, Senin 28 Agustus 2023.

Perkembangan M2 pada Juli 2023 terutama dipengaruhi oleh perkembangan penyaluran kredit.

Penyaluran kredit pada Juli 2023 tumbuh sebesar 8,5 persen (yoy), meningkat dibandingkan dengan capaian pada bulan Juni 2023 sebesar 7,8 persen (yoy).

Sumber: bi.go.id/ Antaranews

 

Pos terkait