Bekerja dari Rumah, Sandiaga: Bentuk Partisipasi Aktif Masyarakat

Mantan Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno mengatakan, kerja dari rumah (Work From Home/WFH) di tengah pandemi COVID-19, bentuk partisipasi aktif masyarakat dan warga negara.(Foto: Instagram)

Jakarta, Gempita.co-Mantan Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno mengatakan, kerja dari rumah (Work From Home/WFH) di tengah pandemi COVID-19, adalah untuk menekan laju penyebaran virus dan ini juga sebagai bentuk partisipasi aktif masyarakat dan setiap warga negara.

“Bekerja dari rumah atau WFH adalah salah satu bentuk partisipasi aktif kita sebagai masyarakat dan warga negara dalam menangani pandemi corona ini,” kata Sandiaga, Selasa (17/3/2020).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Kita tidak bisa menggantungkan penanganan pada pemerintah semata, sebab pemerintah punya segala keterbatasan. Membatasi pergaulan sosial adalah bagian dari upaya menekan penyebaran virus, sehingga RS mampu mengimbangi penambahan pasien corona,” sambung Sandiaga.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu menuturkan bahwa masyarakat pun tidak ingin banyak orang yang terdampak virus Covid-19, namun fasilitas rumah sakit belum siap.

“Jumlah antara masyarakat berbanding dengan tempat tidur di RS kita masih sangat rendah, di bawah 2 per 1000 orang,” ujarnya.

Sandiaga meminta kepada seluruh masyarakat untuk mengubah pemikiran dengan menunggu angka pasien Covid-19 yang banyak baru bertindak. Katanya, lebih baik ialah melakukan pencegahan sejak awal.

“Pemerintah juga harus terbiasa mengukur masalah terlebih dahulu sebelum memberi bobot ringan atau berat. Jangan sampai terlontar kata-kata kecolongan yang muncul manakala sesuatu yang seharusnya  diantisipasi ternyata  tidak mampu dibendung,” tegas Sandiaga.

“Tetapi yang lebih penting dari itu semua adalah ketenangan kita dalam menghadapi situasi ini. Boleh waspada, tapi jangan panik,” ujarnya.

“Kita mampu menghindari pandemi ini sambil memulihkan diri untuk kerja dan karya terbaik kita untuk Indonesia. Mari kita bersatu,” pungkasnya.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali