Besok Senin Malaysia Longgarkan Lockdown

Petugas keamanan sedang berjaga di Kuala Lumpur, Malaysia/reuters

Gempita.co – Setelah 40 hari menerapkan lockdown guna mencegah Covid-19, terhitung Senin (4/5/2020) besok, Malaysia akan melonggarkan aturan pembatasan tersebut. Sejumlah kegiatan bisnis kembali diizinkan beroperasi demi menyelamatkan perekonomian.

Perdana Menteri Muhyiddin Yassin mengatakan, hampir semua sektor ekonomi akan dibuka kembali seperti biasa. Namun, ada sejumlah catatan tergantung pada kondisi sektor tersebut.

Bacaan Lainnya

“Pelonggaran lockdown tidak lantas mengizinkan adanya pergerakan dari satu daerah ke daerah lain secara bebas. Perjalanan antar wilayah akan tetap dilarang,” kata Muhyiddin dilansir dari SCMP.com, Jumat (1/5/2020).

“Kita harus menemukan cara untuk menyeimbangkan antara menyembuhkan ekonomi negara dan mengatasi Covid-19,” tambahnya.

Ia mengatakan, untuk pertemuan yang melibatkan banyak orang masih akan dikontrol, termasuk sekolah-sekolah juga masih akan tetap tutup.

Pos terkait