BLT Desa Disalurkan ke 2,87 juta Keluarga Penerima per 24 Agustus 2023

Gempita.co – Sebanyak 2,87 juta keluarga penerima manfaat (KPM) menikmati Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa per 24 Agustus 2023.

Demikian dikatakan Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) RI Suahasil Nazara.”Per 24 Agustus BLT dari Dana Desa sudah dinikmati oleh 2,87 juta keluarga penerima manfaat, jadi sebagian dari Dana Desa itu bisa untuk bantuan langsung kepada masyarakat,” kata Suahasil dalam Rapat Kerja Komite IV DPD RI yang dipantau virtual di Jakarta, Selasa.

Bacaan Lainnya

BLT Desa diharapkan melengkapi program pusat seperti Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) .

“Dari Dana Desa yang boleh dipakai untuk bantuan langsung sekarang jadi 25 persen, ini terserah desanya untuk menentukan ke mana dan kita harapkan desa kemudian melakukan musrenbang benar-benar ada kegiatannya ada pemilihan masyarakat yang dianggap pantas menerimanya,” tuturnya dilansir dari laman Antaranews.

 

Pos terkait