Gempita.co-Prakiraan cuaca hari ini, Selasa (24/1/2023), kota besar di Indonesia berpotensi turun hujan.
BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika) memprakirakan cuaca di kota besar Indonesia berpotensi diguyur hujan berintensitas ringan hingga sedang.
Mengutip laman BMKG, cuaca kota besar di Pulau Sumatera diprakirakan hujan dengan intensitas ringan di antaranya di Kota Bandar Lampung dan Pangkal Pinang. Kota Palembang diprakirakan hujan sedang.
Kota Bengkulu, Jambi dan Pekanbaru diprakirakan hujan disertai petir. Kota Padang dan Banda Aceh diprakirakan berawan. Sedangkan, Kota Medan hujan dengan intensitas sedang. Masyarakat di Kota Tanjungpinang diprakirakan turun hujan disertai kilat dan petir.
Pulau Jawa diprakirakan diguyur hujan ringan hingga sedang seperti di Kota Bandung, Semarang, Jakarta dan Yogyakarta. Masyarakat Kota Surabaya perlu mewaspadai hujan disertai kilat. ;