BMKG:Awan Hujan Selimuti Sebagian Wilayah Indonesia saat Imlek

Seluruh wilayah di Provinsi DKI Jakarta diprakirakan akan tetap cerah berawan hingga siang hari/Foto: net

Jakarta, Gempita.co-Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi pertumbuhan awan hujan di sebagian wilayah Indonesia yang bertepatan dengan perayaan Tahun Baru Imlek 2022, Selasa (1/2)

Dilansir dari laman www.bmkg.go.id, bibit siklon 99S terpantau tumbuh di wilayah Australia bagian barat yang dapat menyebabkan peningkatan kecepatan angin di atas 25 knot, terutama di wilayah Samudera Hindia selatan, Nusa Tenggara Barat hingga Nusa Tenggara Timur dan Laut Flores, serta Laut Arafura.

Bacaan Lainnya

BMKG memprakirakan dalam 24 jam ke depan bibit siklon tersebut masih dalam kategori rendah untuk menjadi siklon tropis.

BMKG juga memantau adanya sirkulasi siklonik di Samudra Hindia barat daya, Banten, yang menyebabkan daerah pertemuan angin atau konvergensi di Samudra Hindia bagian barat hingga barat daya Banten.

Daerah konvergensi lainnya terbentuk di Kalimantan Timur serta memanjang di perairan utara Papua Barat hingga Papua. Kondisi tersebut berpotensi menyebabkan peningkatan pertumbuhan awan hujan di setempat.

BMKG juga melaporkan situasi cuaca di sejumlah wilayah ibu kota provinsi seperti di sejumlah kota besar yang berada di Pulau Sumatra secara umum diperkirakan berawan hingga hujan ringan.

BMKG memprakirakan Kota Palembang dan Kota Bengkulu berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang dan untuk Kota Bandar Lampung berpotensi mengalami hujan dengan intensitas lebat.

Untuk wilayah Pulau Jawa seperti Kota Serang diperkirakan berawan. Potensi hujan dengan intensitas sedang diprakirakan terjadi di Kota Jakarta dan Semarang, sedangkan untuk Kota Bandung, Yogyakarta, dan Surabaya berpotensi mengalami hujan disertai petir.

Situasi cuaca di Pulau Kalimantan seperti Kota Samarinda diprakirakan berawan, Kota Pontianak dan Tanjung Selor diprakirakan berkabut, dan Palangkaraya serta Banjarmasin diprakirakan hujan ringan.

Wilayah Pulau Bali dan Nusa Tenggara seperti Kota Denpasar, Mataram, dan Kupang diperkirakan mengalami hujan dengan intensitas ringan. Wilayah Pulau Sulawesi diperkirakan cerah hingga berawan.

BMKG mengimbau masyarakat mewaspadai potensi hujan lebat di Kota Manado, sedangkan Makassar berpotensi mengalami hujan dengan intensitas ringan.

Prakiraan cuaca untuk wilayah Indonesia timur, seperti Kota Ambon, Ternate, dan Manokwari diperkirakan berawan dan hujan ringan. Namun perlu diwaspadai situasi cuaca di Kota Jayapura yang berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.

Pos terkait