Bandung, Gempita.co – Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Daarut Tauhid, Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym mengambil langkah untuk menghentikan sementara kegiatan belajar sebagai antisipasi penyebaran virus Corona Covid-19.
Aa Gym dalam video di akun Instagramnya, Sabtu (14/3/2020) menghimbau para santri agar belajar di rumah masing-masing selama 2 minggu dengan panduan dari ponpes.
Selain kegiaran belajar mengajar tersebut, Daarut Tauhid juga menghentikan kegiatan yang bersifat pengumpulan orang banyak untuk sementara.
“Mencermati perkembangan berita tentang penyebaran virus yang semakin masif dan berbahaya Daarut Tauhid sebagai lembaga pendidikan dan dakwah sangat ikut terpanggil ikut bertanggungjawab penuh di dalam upaya mencegah menyebarnya virus ini,” kata Aa Gym dalam video tersebut.
“Memutuskan untuk menghentikan semua kegiatan belajar mengajar di pesantren dan mengembalikan para santri ke rumah untuk belajar di rumah dengan panduan selama 14 hari dan dievaluasi selanjutnya,” sambung Aa Gym.
“Kami haqqul yakin bahwa virus ini adalah mahluk Allah. Yang senantiasa bertasbih dan tak bisa membawa mudharat tanpa izin Allah dan juga tidak akan pernah sirna tanpa pertolongan Allah,” katanya.
“Dan di saat itu, Allah memberikan akal serta kewajiban bagi kita untuk menyempurnakan ikhtiar dalam upaya pencegahan dan menghentikan bencana ini,” ujar Aa Gym.
Selain video tersebut, Pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) Daarut Tauhiid ini juga memposting pengumuman:
- Menghentikan semua kegiatan belajar mengajar di pesantren
- Mengembalikan para santri untuk belajar dirumah selama 14 hari
- Menghentikan semua kegiatan yang bersifat pengumpulan masa,Termasuk tabligh akbar, kajian-kajian rutin serta kunjungan wisata rohani, sampai batas waktu yang dirasa aman
- Menghentikan kunjungan ke luar dan lebih fokus untuk mengadakan pembersihan untuk menghentikan sekecil apapun potensi penyebaran virus ini.
Hasbunallah Wanikmal Wakil nikmal Maula wanikman Nasir
Aa Gym
Sabtu, 14 Maret 2020