Jakarta, Gempita.co – Sarah Azhari mengaku sempat terjangkit Covid-19, pertama kena panik karena terbilang ketat menerapkan protokoll kesehatan.
“Hai teman-teman, saya hanya ingin berbagi cerita, baru-baru ini saya terpapar virus Covid-19, hal Ini sangat emosional bagi saya (panik, takut, cemas juga sedih yang mendalam kenapa saya bisa tertular padahal selama ini saya sangat hati-hati dan selalu di siplin mengikuti protokol kesehatan),” tulis Sarah Azhari membuka cerita di Instagram dikutip Rabu (3/2/2021).
Positif covid-19, Sarah Azhari mengalami gejala batuk kering hingga sesak napas. Dia lantas memutuskan untuk jalani isolasi mandiri di rumah.
“Saat tahu positif saya langsung isolasi di rumah, ditest lagi dan diperiksa oleh dokter,” ujar Sarah yang kini bermukim di Los Angeles.
Beberapa jalani isolasi mandiri, Sarah Azhari kembali melakukan tes dan hasilnya negatif. Hanya saja, batuknya sampai sekarang belum juga mereda.
“Alhamdulillah saya sudah sembuh sekarang dan hasil test saya beberapa hari yang lalu hasilnya negatif dan semoga 100 persen sembuh total (karena saya masih sedikit batuk) bantu doa ya supaya batuk nya cepat hilang,” katanya.
Lewat cerita ini, Sarah Azhari ingin berpesan pada orang-orang bahwa covid-19 sungguh nyata dan serius.
“Saya ingin kalian semua aman di luar sana, kenakan masker, cuci tangan setiap saat, siapkan semprotan disinfektan, tisu, pembersih tangan, dan patuhi semua protokol kesehatan. Be safe, be clean and stay healthy buat kalian semua. Aamiin YRA,” katanya mengakhiri.