China Miliki Banyak Senjata Penghancur, Amerika Mengaku Tidak Takut

kolase angkatan perang China-Amerika Serikat/net

Gempita.co – Media ternama China, Global Times menyatakan bahwa Negeri Tirai Bambu punya banyak opsi senjata untuk menghancurkan kapal-kapal induk Amerika Serikat.

Tak hanya itu, media ini juga menyebut bahwa China dengan senang hati siap menerima tantangan Amerika.

Bacaan Lainnya

“China memiliki banyak pilihan senjata anti-kapal induk seperti DF-21D dan DF-26, yang merupakan #rudal ‘pembunuh kapal induk’. Laut China Selayan sepenuhnya berada dalam jangkauan #PLA. Setiap pergerakan kapal induk AS di kawasan itu dengan senang hati diterima oleh PLA,” demikian pernyataan Global Times di Twitter.

Pernyataan itu ternyata terpantau oleh, Angkatan Laut Amerika (US Navy), yang langsung membalasnya.

Dalam akun Twitter resmi, Kepala Informasi Angkatan Laut, Amerika menegaskan tak peduli dengan kemampuan rudal-rudal anti-kapal induk China.

“Namun, itu lah mereka. Dua kapal induk @USNavy sudah beroperasi di perairan internasional Laut China Selatan. #USSNimitz & #USSRonaldReagan sama sekali tidak terintimidasi,” kata Angkatan Laut Amerika.

Negeri Paman Sam ini mengaku tak gentar dengan pasukan perang Tiongkok.

Pengerahan tiga kapal induk dan sejumlah kapal perang Amerika Serikat (AS) menjadi tanda negara yang dipimpin Donald Trump ini siap berperang dengan China. Tiga kapal induk, yaitu USS Nimitz, USS Theodore Roosevelt, dan USS Ronald Reagan.

Pos terkait