Dilantik, Pandapotan Sinaga Resmi Pimpin PERCASI DKI Jakarta

JAKARTA, Gempita.co-Ketua Umum PB Percasi Utut Adianto Melantik Sekaligus Menandatangani Berita Acara Pelantikan Pengurus Pengprov Percasi DKI Jakarta bersama menandatangani yang diwakili Ketua Umum Pengprov Percasi DKI Jakarta Pandapotan Sinaga dan salingmenyerahkan Berita Acara yang berlangsung di Hotel Novotel, Cikini Jakarta, Senin (2/11/2020), malam.

“Kami ingin mengembalikan kejayaan catur DKI Jakarta dengan merebut gelar cabang olahraga catur pada PON XX Papua yang akan dilangsungkan tahun depan. Selain itu kami juga akan berusaha menjadikan ibukota kembali jadi barometer olahraga catur di Indonesia dengan tentunya dapat pula melahirkan Grand Master dari atlet DKI Jakarta,” kata Pandapotan.

Bacaan Lainnya

Diakui Pandapotan, tekad kepengurusan di bawah pimpinannya memang sangat berat. “Tapi kami yakin dapat meraih semua tekad tersebut karena kami diperkuat dengan kehadiran bapak Prasetyo Edi Marsudi sebagai Ketua Dewan Pembina. Kehadiran beliau memberikan semangat lebih untuk kepengurusan kami,” terang Pandapotan.

Harapan sama juga diutarakan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria seraya menambahkan kombinasi lengkat di kepengurusan Pengprov Percasi periode 2020-2024, dimana ada unsur pengusaha, birokrat dan dewan menjadikan jaminan untuk kelancaran catur DKI Jakarta menjalankan semua program yang diagendakan. “Saya senang mendengar tekad kepengurusan Pengprov Percasi DKI Jakata untuk mengembalikan kejayaan catur ibukota sebagai barometer pembinaan dan pencapaian prestasi catur Indonesia,” ucap Riza Patria.

“Sementara itu  Ketua Umum PB percasi GM Utut Adianto mengharapan kepengurusan Pengprov Percasi DKI Jakarta tidak hanya ramai saat pelantikan tapi sepi ketika telah menjalankan tahun kepengurusan. “Saya harapkan tidak demikian. DKI Jakarta harus menjadi dapat menjadi epicentrum oalhraga catur Indonesia dengan meraih prestasi juga melahirkan Grand Master- Grand Master baru di masa mendatang,”

Terang Utut. “DKI Jakarta sudah dapat melahirkan Novendra Priasmoro menjadi Grand Master. Ini saya harapkan untuk dapat diteruskan di era kepengurusan yang saya lantik sekarang ini,” jelas Utut.

“Pandapotan Sinaga Lanjutnya, saya dapat dukungan dari pak Utut dan juga dengan pak Prasetyo yang sama-sama di KNPI, dan saya ucapkan selamat kepada Pengurus Pengprov Percasi DKI Jakarta Periode 2020-2024, harapan kami pengurus yang baru dapat bekerja dengan baik, profesional, akuntabel dan dapat meningkatkan prestasi catur di DKI Jakarta,” harapnya, dan dapat berkompetisi ditingkat Nasional dan Internasional,”ujarnya.

Pos terkait