DPRD DKI Hari Ini Menggelar Pemilihan Wagub Secara Tertutup

DPRD DKI Jakarta dijadwalkan menggelar pemilihan wakil gubernur (wagub) DKI sisa masa jabatan 2017-2022, Senin (6/4/2020), secara tertutup.(Foto: Net)

Jakarta,Gempita.co – DPRD DKI Jakarta dijadwalkan menggelar pemilihan wakil gubernur (wagub) DKI sisa masa jabatan 2017-2022, Senin (6/4/2020).

Di tengah darurat penanganan pandemi virus corona (Covid-19), pemilihan ini dilakukan secara tertutup.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Ini kami tertutup steril, ya nanti hasil taping-nya (rekaman) semua di-post di kanal DPRD, kami sebar ke jurnalis,” kata Ketua Panitia Pemilihan Wagub DKI Jakarta Farazandi Fidinansyah.

Menurut Farazandi, tamu yang hadiri paripurna ini dibatasi. Juga menerapkan physical distancing di dalam ruang paripurna saat proses pemilihan.

“Dalam kita menerapkan social distancing, hanya ada meja-meja steril enggak ada yang lain. Hanya paling pak gubernur, cawagub dan pimpinan dewan,” ujarnya.

Saat ini sudah ada dua calon wagub, Nurmansjah Lubis dari PKS dan Ahmad Riza Patria dari Partai Gerindra. Keduanya sudah memaparkan visi dan misi di depan para anggota DPRD DKI.

Pemilihan wagub DKI rencananya dimulai pada pukul 10.00 WIB. Dengan agenda penandatanganan pakta integritas, pemilihan pengisian jabatan lowong wagub DKI sisa masa jabatan 2017-2022, dan penetapan calon wakil gubernur terpilih.

Pemilihan wagub DKI ini sudah beberapa kali ditunda. Terakhir, rencananya pemilihan akan digelar pada 23 Maret lalu.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali