Jakarta, Gempita.co – Mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Sabtu (22/8/2020) malam, Polsek Pademangan menggelar apel rutin.
Dalam atensinya, Kapolsek Pademangan Kompol Argadija Putra melalui Waka Polsek AKP Suyanto kepada semua peserta apel agar waspada saat menjalankan tugas pengaturan, penjagaan, pengawalan dan patroli (turjawali).
“Kita semua harus mengantipasi dan mewaspadai setiap kejadian seperti tawuran dan aksi kejahatan lainnya agar wilayah Pademangan tetap dalam keadaan aman dan kondusif,” kata AKP Suyanto di Mapolsek Pademangan, Jakarta Utara.
Selain menjaga kamtibmas, pihaknya juga menyampaikan agar terus melakukan edukasi ke masyarakat terkait pentingnya penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
“Gunakan masker, mencuci tangan, hindari kerumunan, dan menjaga jarak, protokol kesehatan harus terus disosialisasikan dan diterapkan,” pesannya.
Selain personel Polsek Pademangan, apel rutin setiap malam Minggu ini juga dihadiri petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) serta Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Pokdar Kamtibmas).