Gus Yasin: Jangan Larang Anak-anak Main di Masjid

Wagub Jateng, Taj Yasin Maimoen, meresmikan Masjid Jami Attaaibuun, Desa Semingkir, Kecamatan Randudongkal, Kabupaten Pemalang, Minggu (19/2/2023) Foto: istimewa 

Pemalang, Gempit.co – Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Tengah (Jateng) Taj Yasin Maimoen meminta para pengurus masjid agar tidak melarang anak-anak bermain di masjid. Pasalnya, masjid menjadi ruang anak-anak untuk semakin mengenal agama.

“Apalagi kok anak kita, baru mengenal (salat) jemaah, diajak (salat) jemaah di masjid. Tidak apa-apa, tidak perlu diganggu. Lha anak kecil ada main-mainnya. Kalau yang ngompol, orang tuanya yang tanggung jawab. Diajari cara menyucikannya bagaimana,” kata Gus Yasin, sapaan wagub, saat meresmikan Masjid Jami Attaaibuun, Desa Semingkir, Kecamatan Randudongkal, Kabupaten Pemalang, Minggu (19/2/2023).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Gus Yasin juga berpesan, peresmian masjid itu jangan hanya menjadi selebrasi. Ia ingin masyarakat terus meramaikan masjid dengan berbagai kegiatan.

“Bukan kegiatan salat lima waktu saja, melainkan bisa diisi dengan pengajian, serta kegiatan lainnya yang menambah ilmu,” pesan Gus Yasin.

Ditambahkan, masjid juga harus menjadi sarana pemersatu masyarakat. Jika ada masalah, dapat dirembuk di masjid untuk mencari solusi. Selain itu, masjid harus dibuat selalu nyaman bagi siapa saja yang datang.

“Biarkan masjid ini menjadi peradaban. Biarkan masjid ini menjadi satu wadah untuk pemersatu. Masjid itu bikin nyaman. Jangan sampai masjid menimbulkan permusuhan. Harus ada solusinya,” imbuhnya.

Usai meresmikan Masjid Jami Attaaibuun, Wagub Gus Yasin menunaikan ibadah salat berjemaah di sana.

Setelah acara selesai, wagub menyempatkan diri untuk berdiskusi dengan tokoh masyarakat, terkait kerukunan antarmasyarakat di wilayah tersebut.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali