Ini Jadwal Uji Balistik Terkait Penemuan Proyektil dalam Kasus Brigadir J yang Akan Dilakukan Komnas HAM

Gempita.co-Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) akhirnya memastikan akan melakukan pemeriksaan hasil uji balistik terkait temuan proyektil dalam insiden penembakan Brigadir Yosua atau Brigadir J.

Sebelumnya, Komnas HAM berencana melakukan uji balistik kasus Brigadir J pada Rabu (3/8/2022) lalu. Namun pemeriksaan uji balistik tersebut ditunda menjadi Jumat, 5 Agustus 2022.   Komisioner Komnas HAM, Beka Ulung Hapsara memberikan pernyataan mengenai agenda pemeriksaan uji balistik tersebut. Ia membenarkan pemeriksaan uji balistik akan dilakukan pada hari Jumat (5/8).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Yang jelas, hari Jumat, (pemeriksaan) uji balistik,” ujar Beka kepada wartawan di kantor Komnas HAM, Kamis, 4 Agustus 2022.  Sementara itu, terkait dengan kemungkinan adanya pemeriksaan siber yang dilakukan di hari yang sama dengan uji balistik, Beka belum bisa memberikan keterangan. Ia hanya menegaskan, akan mengkonfirmasinya hari ini kepada tim khusus (timsus).

“Konfirmasinya hari ini, artinya apakah konfirmasinya dengan siber, tapi yang jelas Jumat (pemeriksaan) uji balistik, tapi nanti kalau kami komunikasi dengan timsus kemudian mereka akan menghadirkan siber dalam sesi yang berbeda ya nanti kita lihat. Tapi konfirmasinya (pemeriksaan siber) baru hari ini,” ujarnya.

Sebelumnya, perubahan jadwal pemeriksaan uji balistik juga telah dikonfirmasi kebenarannya oleh Komisioner Komnas HAM, M Choirul Anam.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali