Inilah Penampakan “Raja” Monyet yang Meresahkan  dan Menghebohkan   Warga Ciamis

Ciamis, Gempita.co- Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kabupaten Ciamis menduga monyet yang jadi pelaku teror dan membantai hewan ternak warga Desa Kiarapayung, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis adalah bekas pimpinan kelompok monyet yang terpisah dari kawanannya.

Petugas BKSDA Ciamis Dede Nurhidayat mengatakan, salah satu monyet ekor panjang yang menjadi pelaku teror di Ciamis adalah rajanya.

Bacaan Lainnya

“Bisa jadi salah satu monyet yang meneror warga itu adalah raja yang terbuang dari kawanan monyet kemudian terjadi perubahan perilaku hingga melukai bahkan membunuh hewan ternak milik warga,” ucap Dede saat dihubungi melalui sambungan telepon oleh tvonenews.com, Kamis (16/12/2021).

Lantaran semakin banyak ternak yang mati dan luka, warga bersama petugas Koramil, Polsek Rencah, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Ciamis, dan Persatuan Berburu dan Menembak Seluruh Indonesia (Perbakin) akhirnya turun untuk memburu dua ekor monyet yang meresahkan warga tersebut.

Pos terkait