Jabat Tangan Xi Jinping dan Biden di Bali: Sepakat Hindari Konflik

Gempita.co – Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden dan Presiden China, Xi Jinping bertemu di KTT G20 Bali.

Kedua pemimpin memulai pertemuan dengan menebar senyum dan jabat tangan. Ini kali pertama keduanya bertemu secara tatap muka sebagai pemimpin setelah kedua negara terlibat rivalitas geopolitik yang menajam.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Keduanya menekankan perlunya mengelola perbedaan dan menghindari konflik.

“Dunia berada di persimpangan jalan,” kata Xi di sela-sela pertemuan dengan Biden, Senin, 14 November 2022.

Xi berjanji akan melakukan diskusi terus, mengenai isu-isu yang telah merusak hubungan dua kekuatan utama dunia tersebut.

“Dunia berharap China dan Amerika Serikat akan menangani hubungan itu dengan baik,” sambungnya.

Sementara itu, Biden menyambut Xi dengan senyuman. Ia menyangkal meningkatnya persaingan antara kedua negara tersebut.

Biden mengatakan, ia ingin agar kedua negara mencegah konflik terjadi.

“Saya mengingkan Amerika Serikat dan China mengelola perbedaan kita, mencegah persaingan menjadi konflik,” ungkapnya.

Sumber: ATN

 

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali