Jakarta,Gempita.co – Presiden Joko Widodo pernah menyampaikan ratio penyaluran listrik di pedesaan mencapai 99,48 persen. Namun kenyataannya, masih ada ratusan desa yang hingga kini belum mendapatkan akses.
“Masih terdapat 433 desa yang belum teraliri listrik. Meskipun jumlahnya sedikit kalau dibandingkan dengan jumlah desa di seluruh tanah air 75 ribu,” demikian diakui Jokowi pada rapat terbatas kabinet via teleconference, Jumat (3/4/2020).
Jokowi mengatakan dari fakta tersebut, ini menjadi pekerjaan yang harus diselesaikannya bersama jajaran ‘Kabinet Indonesia Maju’. Dari total 433 desa, yang paling banyak belum tersalurkan listrik adalah wilayah Papua.
Jokowi menjelaskan, sekarang ini ada 325 desa di Provinsi Papua yang belum teraliri listrik. Kemudian, 102 desa di Papua Barat juga belum mendapatkan listrik. Sedangkan sisanya, sebanyak 5 desa di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTT), dan 1 desa di Provinsi Maluku.
“Apapun ini harus kita selesaikan. 433 desa yang belum ber listrik tersebar di 4 provinsi (tersebut),” pungkas Jokowi.