Jakarta, Gempita.co – Musisi senior Indonesia Benny Likumahua meninggal dunia, Selasa (9/6/2020). Demikian informasi dari pengamat musik Adib Hidayat lewat akun Twitter-nya.
“Berita duka. Benny Likumahuwa, anggota band The Rollies, ayah dari @Barrylikumahuwa meninggal dunia Selasa, 9 Juni 2020 pukul 08.30. Konfirmasi saya dapatkan dari rekan satu band, Oetje F Tekol dan @dirasugandi,” tulis Adib di akun Twitternya @AdibHidayat.
Benny Likumahuwa lahir pada 18 Juni 1946. Benny Likumahuwa merupakan musisi jazz senior yang dimiliki Indonesia.
Bakat bermusik Benny ditempa sejak usia 8 tahun. Oleh karena itu pria ini tidak terlalu kesulitan untuk mempelajari notasi musik secara otodidak.
Berbagai alat musik dikuasainya, mulai conga dan bongo, kemudian bass yang menjadi spesialisnya waktu itu, dan beberapa alat musik tiup.
Benny kemudian merasa nyaman dengan musik jazz dan mulai mempelajari alat musik tiup seperti clarinet, saksofon, dan trombone.
Rupanya alat musik dan genre barunya ini yang kemudian membuat namanya begitu dikenal masyarakat luas.
Pada tahun 1985, Benny bersama Jack Lesmana dan Indra Lesmana membentuk sekolah musik Farabi.
Selanjutnya pada tahun 2006, bersama Todung Pandjaitan, Gilang Ramadhan, Donny Suhendra, Krisna Prameswara, dan ibu Annette Frambach membentuk tim perencana Gladiresik Music Lab.