Kans AHY Jadi Cawapres Anies, Punya  Modal Elektabilitas dan 54 Kursi DPR

Gempita.co-Deputi Bappilu Partai Demokrat Kamhar Lakumani meyakini Anies Baswedan akan memilih Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono sebagai cawapres. Kamhar mengungkapkan, alasan pihaknya yakin AHY dijadikan cawapres Anies, karena AHY telah mengantongi beberapa nilai jual yang bisa menjadi modal tambahan untuk menang Pilpres 2024.

“Mas Ketum [AHY] punya modal elektabilitas yang memadai sebagai cawapres, punya modal 54 kursi di Senayan [DPR RI] dari 115 kursi yang dipersyaratkan,” jelas dia , Kamis (27/10/2022). Selain itu, partai yang menaungi AHY juga sudah memiliki pengalaman dua periode di pemerintahan.

Bacaan Lainnya

“Serta basis-basis elektoral yang bisa saling mengisi dan menguatkan untuk pemenangan,” kata dia. Lebih lanjut, Kamhar mengatakan Demokrat saat ini terus melakukan ikhtiar agar pasangan Anies-AHY bisa terwujud. “Jika menjadi cawapres, aspirasi terbesarnya adalah pasangan Anies-AHY. Ini yang terus diikhtiarkan,” kata dia. “Keduanya memiliki kesamaan dan titik temu, utamanya nilai dan prinsip dasar yang dianut masing-masing dengan menempatkan manusia dan rakyat sebagai yang utama dan diutamakan,” pungkas Kamhar.

Pos terkait