Kapolsek Pademangan Lakukan Pengecekan dan Pengamanan Pemotongan Hewan Kurban

Jakarta, Gempita.co – Kapolsek Pademangan AKP Panji Ali Chandra didampingi Wakapolsek Pademangan AKP Krismastuti melakukan pengecekan dan pengamanan pemotongan hewan kurban di wilayah Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara.

“Kami mengecek pengamanan pemotongan hewan kurban di dua Masjid, yakni Masjid Ittihadul Muslimin Jl. Lodan RW 08 Kelurahan Ancol dan Masjid Jami Sabililah RW 01 Kelurahan Pademangan,” ujar Panji, dalam keterangannya.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek secara humanis menghimbau panitia kurban masing-masing masjid untuk tetap memperhatikan prokes dengan menggunakan masker, menyediakan tempat cuci tangan dan jaga jarak.

Hadir mendampingi Kapolsek dan Wakapolsek Pademangan, Kanit Intelkam Ipda Beni Simbolon, Kanit Bimas AKP Sukiyanto dan Kanit Provost Ipda Syarpani.

Adapun masjid yang melaksanakan pemotongan hewan di wilayah hukum Polsek Pademangan, tercatat sebanyak 28 masjid.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali