Ketua KONI: Cegah Kerumunan Penonton Laga Final Sepak Bola PON Maksimal 50%

Gempita.co-Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI (Purn) Marciano Norman mengatakan laga final PON cabang olahraga sepak bola putra antara Papua dan Aceh pada Kamis (14/10) hanya bisa dihadiri maksimum 50% dari kapasitas Stadion Mandala Jayapura

“Kita mencoba untuk pada saat pembukaan (gerbang stadion) itu, maksimum 50%,” kata Marciano di Jayapura, kemarin. Meski begitu, nanti di lapangan akan dilihat lagi bagaimana kondisi dan situasi yang terjadi karena mungkin akan ada animo yang besar dari masyarakat.

Bacaan Lainnya

Selain itu kata dia pada akhirnya keputusan mengenai kapasitas maksimum penonton yang boleh menghadiri laga final akan diputuskan oleh Kapolda.

“Tapi kita harus lihat situasi. Kadang animo masyarakat yang terlalu banyak, kita berunding dengan petugas Kepolisian. Ada berbagai pertimbangan yang nanti tentunya keputusan itu ada pada Kapolda,” jelas Marciano.

Selanjutnya dalam rangka menghindari kerumunan di sekitar stadion, KONI berencana memasang layar-layar besar di beberapa titik yang diharapkan bisa menekan kehadiran masyarakat di stadion.

Pertandingan final PON Papua cabang olahraga sepak bola putra akan mempertemukan tuan rumah dengan Aceh untuk memperebutkan medali emas.

Pos terkait