Gempita.co – Seperti biasanya libur Lebaran banyak juga masyarakat yang mengunjungi bioskop untuk menyaksikan film favoritnya.
Berikut daftar film Indonesia ataupun mancanegara yang dapat anda saksikan saat libur lebaran nanti.
1. KKN di Desa Penari
Bagi para pecinta film horor, film KKN di Desa Penari ini menjadi salah satu alternatif tontonan. Film ini merupakan adaptasi dari cerita yang viral di twitter pada 2019 lalu yang merupakan kisah nyata dari sekelompok mahasiswa yang tengah melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Penari dan menemukan pengalaman horor hingga tragis di desa tersebut.
2. Gara-gara Warisan
Film yang menceritakan tiga bersaudara yang tidak pernah akur ini tengah memperebutkan guest house milik Bapaknya yang hendak diwariskan kepada anak-anaknya yang diperankan oleh Oka Antara, Ge Pamungkas serta Indah Permatasari. Ernest Prakasa sendiri selaku pemilik ide cerita ini mengajak Muhadkly Acho untuk menyutradarai film komedi keluarga yang penuh nilai-nilai positif. Film ini akan tayang pada
3. Fantastic Beasts: The Secrets Of Dumbledore
Seri ketiga dari Fantastic Beasts and Where to Find Them kali ini akan mengisahkan petualangan Newt Scamander (Eddie Redmayne) yang mendapat tugas dari Albus Dumbledore (Jude Law) memimpin kelompok penyihir dan seorang muggle dalam misi berbahaya untuk menghentikan penyihir gelap, Gellert Grindelwald.
Film yang ditulis oleh J.K. Rowling dan Steve Kloves merupakan salah satu film yang dinantikan pecinta film khususnya penggemar Harry Potter karena film ini menceritakan kisah sebelum adanya Harry Potter.
4. Doctor Strange In The Multiverse Of Madness
Film ini sudah pasti sangat dinantikan oleh pecinta Marvel, film Doctor Strange In The Multiverse Of Madness menceritakan salah satu Avengers yaitu Doctor Strange yang mengucapkan mantra terlarang sehingga membuka pintu ke multiverse dan keseimbangan semesta berada dalam kekacauan.
Dalam film ini, hadir juga salah satu Avengers perempuan yaitu Wanda Maximoff yang ikut membantu Doctor Strange melawan mahluk dari dimensi lain yang mulai datang termasuk versi lain dari dirinya yang menjadi ancaman terbesar. Film ini akan tayang mulai tanggal 5 Mei 2022 mendatang di bioskop kesayangan anda.
Jadi sebelum menonton bioskop, pastikan terlebih dahulu jadwal film yang akan ditonton selama libur Lebaran 2022. Kemudian terapkan budaya sensor mandiri yaitu salah satunya adalah memastikan tontonan tersebut sesuai dengan kategori umur yang disarankan oleh Lembaga Sensor Film (LSF).