Pakar Cyber Ini Menilai Angkatan Siber TNI Sukses Terbentuk, Jika…

Gempita.co – Pembentukan angkatan siber TNI sebagai matra keempat dapat berjalan lancar dan sukses. Namun, hal itu dapat dilakukan jika pemerintah bersama stakeholder terkait dapat mengesampingkan ego sektoral.

Demikian analisa Ketua Indonesia Cyber Security Forum, Ardy Suteja.”Kita jangan terjebak fomo karena kita punya kapasitas dan kondisi negara sendiri. Fokus mengintegrasikan seluruh simpul-simpul yang ada,” kata Ardy, Selasa (15/8/2023), dikutip RRI.

Menurutnya, jika berbicara tentang cyber, maka harus ada kolaborasi satu sama lain antara stakeholder terkait. “Jangan sampai, kolaborasi tersebut tidak terbentuk,” katanya.

“Tentunya akan melihat cara pandang dalam menghadapi cyber ini yang berbeda-beda. Saya senang dengan idenya tetapi realita dilapangan berbeda, dan ini yang harus disadari,” katanya, menambahkan.

Oleh karena itu, lanjutnya, pemerintah dan TNI harus melihat kondisi dan keadaan dari sudut pandang helikopter. Di mana dalam dunia cyber ini, diperlukan keterlibatan multi stakeholder.

“Melibatkan banyak pihak dalam satu gerakan nasional ini mungkin akan sulit dilakukan. Sudah mulai dilakukan pembangunan pondasi, bagaimana mengedukasi masyarakat untuk sadar akan ancaman cyber yang nyata dan mengintai,” ujar Ardy.

“Namun, kita tidak bisa sendirian sehingga harus melibatkan komponen masyarakat lainnya. Perlunya cara pandang yang sama akibat perkembangan dan perubahan digital yang pesat sehingga bisa menyiasati,” ucap Ardy.

 

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali