Penampakan Ribuan Kendaraan Pemudik Mengular Panjang di Tol Cipali

Para pemudik duduk di Stasiun Senen, Jakarta, menanti kereta api yang akan membawa mereka pulang ke kampung halaman mereka, 28 April 2022.
Para pemudik duduk di Stasiun Senen, Jakarta, menanti kereta api yang akan membawa mereka pulang ke kampung halaman mereka, 28 April 2022.

Gempita.co- Dua hari menjelang Lebaran, arus lalu lintas di ruas Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) terpantau padat, Sabtu (29/4/2022).

Meskipun kepolisian telah melakukan rekayasa lalu lintas dengan memberlakukan sistem one way, seluruh lajur dipadati pemudik yang mengarah ke Jawa.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Ribuan kendaraan tersebut mengular panjang di ruas Tol Cipali pada Sabtu pagi. Kepadatan terpantau di KM 86, tepatnya di wilayah Subang, Jawa Barat.

Meski polisi sudah memberlakukan sistem one way sejak Kamis (28/4/2022), arus lalu lintas tetap padat. Peningkatan volume kendaraan ini terjadi seiring dengan masa cuti bersama, Jumat (29/4/2022). Sehingga banyak pemudik yang baru melakukan perjalanan mudiknya Jumat malam atau Sabtu pagi.

Kelancaran arus kendaraan juga terhambat dengan banyaknya pemudik yang pindah-pindah jalur ke kiri atau ke kanan. Ini mengakibatkan laju kendaraan lain terhambat. Titik kemacetan juga terjadi di rest area, yang membuat antrean kendaraan pemudik hingga ke jalan tol.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali