Pengamanan KTT G20 di Bali, Sebanyak 9.700 Anggota Dilibatkan

Gempita.co-Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menggelar latihan pra Operasi Puri Agung 2022. Latihan ini dilakukan jelang pelaksanaan presidensi KTT G20 di Bali yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 dan 16 November mendatang.

Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono mengatakan, latihan ini akan digelar selama 3 hari mulai hari ini hingga Sabtu, 5 November.

Adapun tujuan latihan ini adalah untuk meningkatkan keterampilan anggota Polri secara teknis sesuai fungsi dan bidangnya masing-masing, disamping tentunya mereka harus tahu potensi-potensi kerawanan yang terjadi di tempat mereka ditugaskan nanti.

“Kemudian cara bertindak apa yang harus dia lakukan di objek itu, menjelang, pada saat dan pasca kegiatan presidensi G20,” kata Gatot. Dalam pengamanan, Gatot mengatakan, pihaknya akan berkolaborasi berkoordinasi bersinergi dengan TNI, Kementerian/Lembaga, Pemda, termasuk masyarakat dan pecalang-pecalang.

“Sehingga kita betul-betul menyiapkan langkah-langkah dan upaya untuk mengantisipasi potensi kerawanan yang ada,” katanya. Berita Terkait : Pelajar SMP di Banyuwangi yang Hanyut di Pesisir Selat Bali, Ditemukan Tewas Diduga Terjun ke Laut, Seorang Penumpang Kapal Hilang saat Berlayar di Selat Bali Ratusan Kendaraan Listrik dan 9600 Personil Disiapkan Polda Bali Amankan Puncak KTT G20 Kebutuhan Listrik Selama KTT G20 di Prediksi Meningkat 25 Persen, PLN Relokasi 100 Megawatt PLTG Grati Jawa Timur Ke Bali 12.

 

 

 

Pos terkait