Presiden Sri Lanka Jadi Buronan, Singapura Perpanjang Izin Tinggal Selama 2 Pekan

Gempita.co – Izin tinggal Gotabaya Rajapaksa presiden buronan Sri Lanka, diperpanjang Singapura selama dua pekan lagi.

Singapura memberikan perpanjangan izin tinggal presiden buronan Sri Lanka selama dua pekan lagi.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Krisis politik baru-baru ini di Sri Lanka memicu protes besar-besaran selama berbulan-bulan dan akhirnya, dua pekan lalu, presiden Gotabaya Rajapaksa terpaksa meninggalkan negara itu.

Reuters hari Rabu (27/7/2022) melaporkan, pemerintah Singapura sebelumnya telah memberikan izin kunjungan pribadi kepada Rajakasa, yang kini telah diperpanjang selama dua minggu.

Sri Lanka, dengan populasi 22 juta orang mengalami krisis keuangan yang parah dan sedang berjuang mengatasi krisis sistemik, seperti kekurangan barang-barang penting seperti bahan bakar, makanan dan obat-obatan.

Rajapaksa kabur lantaran khawatir diamuk massa yang protes imbas krisis ekonomi.

Massa menyerbu Istana Kepresidenan, kantor PM, dan gedung pemerintahan lain.

Sumber: parstoday

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali