RS Pulau Galang Akan Digunakan untuk Pasien Corona

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, segera akan difungsikan rumah sakit bekas pengungsi Vietnam di Pulau Galang, Batam, Kepulauan Riau. (Foto: Dok.PUPR)

Jakarta,Gempita.co – Selain Wisma Atlet Kemayoran di Jakarta, pemerintah akan menambah sebuah rumah sakit lagi untuk merawat pasien positif corona atau Covid-19 yang saat ini jumlahnya terus bertambah. Segera akan difungsikan adalah rumah sakit bekas pengungsi Vietnam di Pulau Galang, Batam, Kepulauan Riau.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, Kementerian PUPR sedang merehabilitasi rumah sakit tersebut. Pengerjaan saat ini sudah mencapai 80 persen.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Semua sudah siap 100 persen. Malam ini gladi resik, besok (Senin) mulai operasi,” kata Basuki dalam konferensi pers di kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Minggu (22/3/2020).

“Sekarang sedang membangun sedikit untuk ruang observasi dan isolasi. Listrik dan air sudah masuk. Insya Allah 28 nanti siap,” tambahnya.

Bekas kamp Vietnam ini dipilih sebagai lokasi rumah sakit karena tempatnya yang relatif dekat dengan Bandara Hang Nadim Batam, yang dapat ditempuh dalam waktu 1 jam 15 menit.

Rumah sakit khusus penyakit corona ini letaknya sangat strategis karena dekat dengan negara Malaysia dan Singapura.

Selain itu, rumah sakit khusus ini juga memiliki beberapa keunggulan. RS ini nantinya memiliki dua fasilitas, yakni fasilitas untuk observasi atau karantina dan fasilitas untuk isolasi atau pengobatan terhadap pasien yang terpapar virus.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali