Jakarta, Gempita.co-Penantian panjang Lester Prosperdan Brandon Jawato untuk menjadi warga negara Indonesia (WNI) berakhir manis. Keduanya terlah bersumpah setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Kamis (12/11).
Proses pengambilan sumpah dilakukan di kantor wilayah setempat. Proses naturalisasi Lester dan Brandon sempat berliku di awal.
Pandemi virus corona membuat pertemuan dengan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) terhambat. Sementara tim nasional Indonesia tengah diburu waktu jelang kualifikasi FIBA Asia 2020 jendela kedua yang berlangsung pertengahan November.
“Setelah itu sumpah kantor wilayah (kanwil). Kemudian tinggal membuat KTP, KK, dan paspor bisa selesai,” ujar manajer tim nasional basket Indonesia, Fareza Tamrella, beberapa waktu lalu.
Lester dan Brandon diharapkan bisa bermain pada jendela kedua Kualifikasi FIBA Asia 2021 di Bahrain. Tim Garuda dijadwalkan berjumpa dengan Thailand di Manama nanti.