Tangerang, Gempita.co – Lantaran tidak tertibnya operasional angkutan truk tambang yang melintas di jalan raya, ratusan warga Legok-Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten mengamuk.
Aksi tersebut, dibarengi dengan penghadangan truk tambang yang melintas dan aksi bakar ban di pertigaan Jalan Raya Parungpanjang-Pagedangan, Sabtu (25/9/2021) malam.
Berdasarkan video viral diberbagai media sosial, aksi protes warga terhadap operasional truk tambang itu dilakukan dengan penghadangan truk tambang yang melintasi jalan Raya Parungpanjang, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang.
“Warga melakukan aksi demo truk yang membandel dengan membakar ban di tengah jalan di Malangnengah, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Sabtu (25/9/2021),” tulis keterangan video di akun instagram @infotangerang.id.
Dalam keterangan video itu, warga mengaku geram dengan tidak taatnya pengemudi dan pengusaha truk tambang yang beroperasi tanpa mengenal waktu siang dan malam.
“Padahal sudah ada jam operasionalnya,” ungkap dia.
Masa yang sudah sangat kesal, melempari sejumlah truk tambang yang melintas dengan batu dan kayu. Bagian kaca depan dan kap truk tersebut juga menjadi bulan -bulanan warga.