Wapres Ma’ruf Amin: Media Jangan Jadi Corongnya Provokator yang Menyebarkan Kebencian!

Wakil Presiden, KH Ma'ruf Amin

Gempita.co – Dalam menjaga stabilitas politik menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengingatkan media memiliki peran strategis.

Wapres menggarisbawahi integritas media sebagai salah satu faktor penentu dalam mengatasi tantangan seperti disintegrasi bangsa dan penyebaran hoaks.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Integritas daripada media itu saya kira menjadi sesuatu yang harus kita jaga, (karena) perannya sangat besar,” ujar Wapres dalam wawancara dengan TVRI pada program Dialog Kebhinekaan dengan tema “Memelihara Keteduhan dalam Menyongsong Pemilu 2024”, sebagaimana keterangan tertulis yang diterima, Sabtu 9 September 2023.

Wapres menekankan agar media tidak menjadi sarana provokasi yang dapat menimbulkan perpecahan dalam masyarakat. Menurutnya integritas dan kehati-hatian media dalam menyebarkan informasi harus menjadi fokus utama menjaga stabilitas politik negara.

“Media jangan sampai menjadi corongnya para provokator yang menyebarkan kebencian dan permusuhan,” pesannya dikutip Antaranewa.

 

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali