Jakarta,Gempita.co – Tenaga medis bekerja sangat keras menangani pasien positif corona. Terkadang ada yang tidak pulang ke rumah karena tenaganya masih dibutuhkan di rumah sakit.
Bahkan ada juga tenaga medis yang beristirahat di selasar rumah sakit sekedar untuk melemaskan otot-ototnya dan menghilangkan rasa kantuk sehabis seharian bekerja.
Hal ini membuat mereka tidak bisa mendapatkan istirahat yang berkualitas sehingga berisiko menurunkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan risiko terinfeksi berbagai penyakit, termasuk Covid-19.
Sebagai dukungan kepada para petugas medis, Bobobox dan Li Ka Shing Foundation bekerja sama dengan IDI Jawa Barat untuk mendonasikan 100 sleeping pod ke berbagai rumah sakit rujukan COVID-19 di DKI Jakarta dan Jawa Barat.
Kamar tidur sementara ini akan berfungsi sebagai tempat istirahat para pekerja medis di sela-sela jadwal panjang dan padat mereka dalam menghadapi pandemi ini.
Berbeda dengan sleeping pod biasa yang terpasang di cabang-cabang hotel Bobobox, pod yang akan dipasang di rumah sakit hanya menggunakan fitur-fitur dasar seperti kasur, bantal, selimut, AC, dan stopkontak.
Berikut adalah daftar rumah sakit yang akan menerima donasi ‘Sleeping Pod’ ‘:
- RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara (8 pod)
- RSUD Koja, Jakarta Utara (10 pod)
- RSUD Cengkareng, Jakarta Barat (10 pod)
- RSUD Tarakan, Jakarta Pusat (4 pod)
- RSKD Duren Sawit, Jakarta Timur (4 pod)
- RS Hasan Sadikin, Bandung (4 pod)
- RSUD Subang, Subang (4 pod)
- RS Pelni, Jakarta Barat (16 pod)
- RSUD Bekasi, Bekasi (10 pod)
- RS Dustira, Cimahi (8 pod)
- RSUD Karawang, Karawang (8 pod)
- RSUD Bayu Asih, Purwakarta (6 pod)