Bersama NEO CSK, PSM Bagikan Paket Sembako Saat Lebaran

Pemadam Selat Madura (PSM) dan NEO CSK mengadakan baksos pembagian paket sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 saat Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Minggu (24/5/2020)/dok.PSM

Pontianak, Gempita.co – Dalam suasana perayaan Idul Fitri 1441 H atau Lebaran, Minggu (24/5/2020), Pemadam Selat Madura (PSM) bekerjasama dengan “NEO CSK”, salah satu komunitas pertemanan Group WA Selat Madura, Siantan Tengah Kota Pontianak, mengadakan bakti sosial (baksos) pembagian sembako bagi warga yang terkena dampak Covid-19.

Paket sembako berisikan beras dan kebutuhan dapur lainnya, merupakan hasil donasi PSM dan Group NEO CSK serta dari donatur lain yang sama-sama peduli dengan situasi pandemi Covid-19 saat ini.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Atas nama PSM dan NEO CSK, kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman donatur atas donasinya, dan juga atas kepercayaan yang diberikan untuk mendistribusikan paket bantuan ini ke masyarakat terdampak secara ekonomi akibat Covid-19,” ujar Edi Suharjo, kepada Gempita.co.

Pemadam Selat Madura (PSM) dan NEO CSK mengadakan baksos pembagian paket sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 saat Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Minggu (24/5/2020)/dok.PSM

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi yang menerima dan menjadi berkah bagi yang memberi,” ucap Edi.

Pihaknya berharap kegiatan ini bisa berlanjut dan lebih banyak donatur yang tergerak hatinya untuk ambil bagian dalam aksi sosial.

“Semakin besar dukungan dana tentunya bisa menjangkau ke wilayah yang lebih luas lagi,” katanya.

Pemadam Selat Madura (PSM) dan NEO CSK mengadakan baksos pembagian paket sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 saat Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Minggu (24/5/2020)/dok.PSM

Sejalan dengan pembagian sembako ini, pihaknya berdoa semoga wabah Corona segera berakhir sehingga bisa kembali beraktivitas seperti sediakala.

“Kami juga mengucapkan selamat Idul Fitri 1441 H kepada saudara-saudara semua yang beragama Islam yang hari ini merayakannya. Mohon maaf lahir dan batin,” ucap Edi.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali