Jakarta, Gempita.co – Bank Indonesia menyatakan hasil survei, Jumat (9/4/2021), menyebutkan bahwa konsumen yakin pada kondisi perekonomian nasional terus membaik.
Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Maret sebesar 93,4 lebih tinggi dibanding 85,8 dan 84,9 pada Februari dan Januari.
“Perkembangan vaksinasi yang lancar yang memicu kondisi tersebut,” ujar Bank Indonesia (BI).
Selain itu ekspektasi konsumen terhadap kondisi ekonomi ke depan dan persepsi terhadap kondisi ekonomi saat ini juga membaik.
“Harapan konsumen atas lapangan kerja, ekspansi kegiatan usaha, dan penghasilan enam bulan mendatang juga naik,” ujar BI.
Sumber: anadolu agency