Begini Isi Pembicaraan Telepon Jokowi dengan Vladimir Putin

Gempita.co – Konflik Ukraina dan kerjasama G20 dibahas Presiden Joko Widodo dengan Presiden Rusia Vladimir Putin melalui pembicaraan telepon.

“Bertukar pandangan melalui telepon dengan Presiden Rusia Vladimir Putin tentang situasi di Ukraina serta kerja sama G20,” cuit Presiden Jokowi dalam bahasa Inggris pada Jumat siang (29/04).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Dalam percakapan dengan Putin, Jokowi mengungkapkan bahwa dia menekankan perang harus segera dihentikan dan perlu diberi ruang untuk perundingan damai. “Indonesia siap berkontribusi untuk mencapai tujuan tersebut,” ujarnya.

Namun Jokowi tidak menjelaskan lebih lanjut isi percakapannya dengan Putin soal kerja sama G20. Putin telah menyatakan keinginan menghadiri pertemuan G20 di Indonesia, seperti yang diungkapkan duta besarnya di Jakarta beberapa waktu lalu.

Sumber: BBCnews

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali