Deklarasi Relawan Covid-19, Budi Gunawan Apresiasi Aksi Kepedulian Sandiaga Uno

Sandiaga Uno saat acara deklarasi Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 di Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (22/4/2020)/L6

Jakarta, Gempita.co – Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 yang dikomandoi Sandiaga Uno menggelar rapid test massal di lapangan parkir Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Rabu (22/4/2020).

Inisiatif Sandiaga Uno dan jajarannya tersebut mendapat apresiasi dari Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Budi Gunawan yang memuji langkah nyata dalam membantu pemerintah untuk pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19).

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

“Mewakili pemerintah mengucapkan terima kasih ke Pak Sandiaga dan seluruh relawan dari Indonesia Bersatu. Selamat kepada pak Sandiaga Uno dan seluruh rekan-rekan Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid19 atas deklarasinya,” ujar Budi Gunawan saat acara deklarasi di Wisma Atlet Kemayoran Jakarta, Rabu (22/4/2020).

Budi Gunawan pun merestui Sandiaga Uno sebagai Ketua Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19. Relawan itu terbentuk sebagai bagian dari upaya mengatasi wabah virus corona (Covid-19) di Indonesia.

Hadir dalam deklarasi antara lain Sandiaga Uno, Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Doni Monardo dan perwakilan TNI, Polri, serta kementerian terkait.

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali