Dibandrol Rp363 Juta, Motor BMW R18 Segera Mengaspal

Moge BMW R18 yang diprediksi akan menjadi saingan Harley-Davidson segera mengaspal. Harganya sangat kompetitip, hanya Rp363 juta per unit. (Foto: Is/net)

Gempita.co-Mengendarai motor gede (moge) di keriuhan jalanan memiliki sensasi tersendiri. Selain Harley-Davidson, dalam waktu pecinta motor jenis ini juga akan disuguhkan sebuah motor anyar yang tak kalah gagahnya.

Sebuah pabrikan di Jerman, BMW Motorrad, kini telah memproduksi moge dengan spesifikasi mesin yang sangar dan desain kekar serta berotot seperti halnya Harley-Davidson.

Bacaan Lainnya
Gempita Bali Transport

Seperti dikutip dari Greatbiker, motor ini dinamakan BMW R18. Sama seperti model lamanya, R18 edisi baru ini dirancang khusus untuk mereka yang gemar melakukan touring ke luar kota.

ilustrasi

Desain jok dan setangnya dibuat nyaman untuk pengendara tanpa meninggalkan kesan modern. Demikian juga dengan lampu depannya yang berbentuk bulat dan suspensi depan model upside down terlihat kekar seperti otot yang terbalut warna hitam.

BMW R18 yang digadang akan menjadi saingan Harley-Davidson ini memiliki roda yang mencolok dengan penggunaan 19 inci di depan dan 16 inci di belakang yang membuat tampilan dragster yang sangat dinamis.

Juga yang tak kalah gaharnya adalah mesin dua silinder berkapasitas 1.800 cc yang dibuat melintang ke kiri dan kanan. Desain ini biasa dikenal dengan istilah mesin boxer.

Rencananya, motor BMW R18 ini akan resmi diperkenalkan ke publik pada 3 April 2020. Kabar yang paling mengejutkan adalah motor BMW ini akan dijual kurang lebih £20,000 atau sekitar Rp 363 juta.

Kemenkumham Bali

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali