Pembangunan IKN Mulai Menarik Investasi Rp200 Triliun, Menteri Bahlil: Ini Baru Tahap Pertama!

Gempita.co – Investasi Rp200 triliun tahap pertama akan masuk dalam proyek pembangunan ibu kota Nusantara (IKN).

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengklaim, pada tahap pertama, minimal ada Rp200 triliun investasi yang akan masuk dalam proyek pembangunan ibu kota Nusantara (IKN).

“Minimal Rp200 triliun itu akan bisa kami wujudkan dalam pembangunan proyek IKN di tahap pertama,” kata
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia dalam konferensi pers realisasi investasi di Jakarta, Senin (24/10/2022).

Bahlil menjelaskan sudah ada komitmen investasi dari sejumlah negara di antaranya Uni Emirat Arab (UEA), China, Korea Selatan, dan Taiwan.

“Kami targetkan pada 2023 mereka (UEA) akan masuk di IKN, yang sudah firm itu 20 miliar dolar AS, yang sudah oke. Dan mereka akan masuk IKN dan beberapa investasi di sektor yang lain,” katanya.

Sementara itu, Bahlil juga mengatakan sejumlah negara Eropa telah menyampaikan penawaran dan sebagian bahkan telah dibawa kepada Presiden Jokowi.

*Berbagai Sumber

Pos terkait

Iklan Layanan Masyarakat Kemenkumham Bali