Gempita.co – Jerman sudah empat kali menjadi juara dunia yakni tahun 1954, 1974, 1990 dan 2006. Tim Panzer berada di belakang Brazil yang sudah lima kali menyabet gelar sepak bola empat tahunan tersebut.
Jerman akan selalu pergi ke turnamen sepak bola paling bergengsi itu sebagai salah satu tim yang harus dikalahkan oleh lawan-lawannya. Asal tahu saja Jerman sudah 20 kali lolos ke ajang Piala Dunia.
Di Piala Dunia 2022 Qatar yang dimulai pada 21 November nanti, Jerman berada di Grup F bersama Spanyol, Kosta Rika dan Jepang. Sulit memang bagi Jerman untuk menghadapi wakil Eropa Spanyol dan wakil Asia Jepang. Tim-tim itu bakal memberikan perlawanan ketat tim asuhan Hansi Flick.
Apalagi kabar terakhir striker utama mereka yakni Timo Werner dipastikan tidak bisa ikut ke Qatar karena cedera. Karena itulah maka lantas pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menyebutkan, Jerman bakal kesulitan di Piala Dunia 2022 tanpa kehadiran striker RB Leipzig tersebut.
Artinya sulit bagi Jerman untuk melangkah lebih jauh di Piala Dunia 2022 tanpa striker utama Timo Werner. Logikanya seperti itu. Walau masih ada pemain haus gol seperti Manuel Neuer dan Mario Gotze.
Timor Werner mengalami cedera pergelangan kaki saat RB Leipzig menang 4-0 atas Shakhtar Donetsk pada 2 November 2022 lalu. Pemain berposisi penyerang itu baru 19 menit bermain sudah harus ditarik keluar digantikan dengan Emile Forsberg.
Masalah ini menjadi pekerjaan rumah berat bagi sang arsitek Jerman Hansi Flick.
Jerman sang peringkat 11 dunia bakal memulai sebagai salah satu dari dua tim yang difavoritkan untuk melaju ke babak berikutnya bersama peringkat teratas Spanyol (ketujuh di dunia).
Jepang dijadwalkan bertemu Jerman dalam pertandingan pembukaan mereka di Piala Dunia di Stadion Internasional Khalifa pada 23 November. Lantas melawan Spanyol di pertemuan kedua pada 28 November di Stadion Al Bayt. Sementara pertandingan melawan Kosta Rika akan menjadi laga pamungkas grup.
Saat babak kualifikasi Jerman memenangkan sembilan dari 10 pertandingan. Di laga tersebut Serge Gnabry, lkay Gundogan, Timo Werner mencetak lima gol lantas Leroy Sane, Enis Bardhi, Elif Elmas dan Aleksandar Trajkovski dengan empat. Sementara striker veteran Thomas Muller dan Kai Havertz menyumbang tiga.
Namun lepas dari itu, Jerman memiliki persiapan yang ideal untuk Piala Dunia kali ini. Sejauh mana persiapan itu. Masih ada diuji setidaknya melawan Spanyol, Kosta Rika dan Jepang di Grup E.
Pelatih timnas Jerman Hansi Flick sendiri telah mengumumkan skuad beranggotakan 26 pemain yang bakal ia bawa ke Piala Dunia 2022 pada Kamis 10 November 2022 lalu.
Mantan pelatih Bayern Munich yang dipercaya sebagai pewaris Joachim Low tersebut mengundang beberapa nama kejutan untuk berkontes di Qatar akhir November nanti, sementara beberapa nama-nama besar harus ditinggalkan lantaran cedera.
*Berbagai Sumber